30 September, 2011

tabulanpot buah naga

Langkah-2 Membuat Tabulampot Buah Naga

tabulampot buah nagaSebenarnya cara menanam buah naga dalam pot sudah saya posting sebelumnya, tetapi mungkin banyak pembaca yang kurang jelas karena tidak dilengkapi gambar, kali ini saya akan menulis detail langkah-langkah membuat tabulampot (tanaman buah dalam pot) Buah Naga disertai foto-foto agar lebih mudah dipahami.

Berikut ini step by step dari awal membuat bibit sampai finish menunggu berbuah :

1. Langkah awal adalah membuat bibit yang caranya cukup mudah, setelah sulur/cabang buah naga dipotong-potong, lalu dikeringkan luka potongan dengan cara diangin-anginkan. Setelah luka bekas potongan mengering bibit ditanam pada media tanam, anda bisa menggunakan pot kecil, polybag atau dalam tanah langsung tanpa wadah. Seperti pada foto dibawah ini setelah 1-2 minggu potongan ditanam akan muncul tunas, dan berarti bibit siap untuk dipindah ke dalam pot besar.
buah naga dalam pot

tanaman buah naga

2. Setelah itu pot yang akan digunakan diisi tiang panjatan kemudian diberi media tanam sampai penuh. Kemudian bibit yang sudah bertunas tadi ditanam dengan kedalaman 10-15 cm dan menempel pada tiang panjatan seperti foto dibawah ini.
buah naga

3. Setelah bibit tumbuh mencapai ujung tiang panjatan, maka sudah saatnya memasang penyangga cabang/sulur tanaman buah naga. Saya menggunakan ban mobil bekas yang dipotong dua bagian kemudian diikat kawat pada ujung tengah tiang panjatan seperti gambar dibawah ini.
dragon fruit

4. Sampai disini proses pembuatan tabulampot telah selesai, karena tinggal menunggu sulur/cabang tumbuh lebih banyak dan menunggu musim buah tiba. Selama proses tersebut tinggal memperhatikan penyiraman dan pemberian pupuk untuk memenuhi kebutuhan unsur hara tanaman buah naga tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar